energi Qi Gong

pertama tau exercise Qi itu dari twitternya pak Bondan Winarno. coba cari2 di yutub, bagus juga buat exercise yang ga bisa olahraga kayak saya. pas dicoba dirumah,baru beberapa gerakan aja bikin kecapekan. gerakannya sederhana tapi semua otot bergerak, bisa berfungsi untuk kesehatan dan pemulihan diri sendiri dari penyakit.

sekarang setiap abis exercise Qi, pasti rasanya sama dengan lari keliling lapangan pemda. keringet bercucuran. bahkan sampe lemas. dada sesak. capek banget!!! rasanya energi terkuras habis!!!

sisi positifnya, badan bergerak minimalis tapi hasilnya maksimum tergantung energi yang dikeluarkan saat exercise. kita juga diajarkan mengendalikan hawa nafsu dan emosi saat exercise, yang terbawa di semua kondisi. sekarang saat marah dan sedih, tanpa sadar saya suka mengatur nafas saya dan mengingat2 gerakan Qi yang cocok, supaya energi negatif tidak berbalik menyerang saya, tapi keluar dari tubuh saya.

menurut wiki, Qi artinya energi. basic dari semua yang ada di tubuh. semua gerakan Qi, selalu seimbang, kiri dan kanan. satu gerakan kiri dan kanan, dihitung 1 kali. jadi beda dengan senam atau bela diri, tiap gerakan disebut sekali. ke kanan sekali, ke kiri dua kali. Yin dan Yang benar2 dipraktekkan disini.

untuk tahap yang lebih di atas, kalau kita bisa benar2 memahami dan meresapi energi Qi, kita bisa menyembuhkan orang lain dan defense untuk perlawanan terhadap serangan penyakit atau fisik.

ini adalah contoh gerakan Qi dari yutub,

Komentar